Search

Bursa Saham Asia Pasifik Dibuka Bervariasi - Investor Daily

JAKARTA, Investor.id – Indeks saham di bursa kawasan Asia Pasifik, Kamis pagi (9/4/2020) dibuka bervariasi. Investor menunggu data klaim pengangguran AS, sebagai salah satu indikator untuk mengukur kerusakan ekonomi akibat virus corona (Covid-19).

Di Korea Selatan, Kospi melonjak 1,48% karena saham produsen mobil Hyundai Motor melonjak hampir 6%, sementara indeks Kosdaq naik 1,43%.

Saham di Australia juga naik, dengan S & P / ASX 200 naik 1,24%.

Nikkei 225 Jepang, di sisi lain, tergelincir 0,23%. Indeks Topix juga menurun 0,8%.

Secara keseluruhan, indeks MSCI Asia ex-Jepang diperdagangkan 0,7% lebih tinggi.

Hari ini, laporan klaim pengangguran AS untuk minggu yang berakhir 4 April akan dirilis Departemen Tenaga Kerja. Diperkirakan, lebih dari lima juta telah mengajukan pengangguran minggu lalu.

Ekonom mengharapkan angkanya tak melebihi 5 juta, turun dari sebelumnya sebesar 6,6 juta. Diperkirakan, pertumbuhan tingkat pengangguran bulan ini membaik, dari level 4,4% bulan Maret dan 3,5% pada bulan Februari.

Hugh Young dari Aberdeen Standard Investments mengatakan kepada CNBC "Squawk Box" pada hari Kamis bahwa angka-angka pengangguran kemungkinan akan terlihat "cukup buruk."Kami telah melihat kenaikan awal yang singkat dan tajam (dalam pengangguran),” katanya.

Menurut dia, banyak korporasi yang merumahkan karyawannya (PHK) sebagai dampak kebijakan social distancing yang sangat ketat sehingga warga AS tinggal di rumah. Ia memperkirakan, pengangguran di AS akan besar hingga beberapa bulan mendatang.

Investor juga mencermati langkah kebijakan bank sentral di berbagai negara. Bank of Korea mempertahankan suku bunga acuannya tidak berubah. Langkah itu sejalan dengan harapan sebagian besar analis yang disurvei oleh Reuters.

Sumber : CNBC.com

Berita Terkait

Let's block ads! (Why?)



"bursa" - Google Berita
April 09, 2020 at 08:41AM
https://ift.tt/3b6W9KI

Bursa Saham Asia Pasifik Dibuka Bervariasi - Investor Daily
"bursa" - Google Berita
https://ift.tt/2Nd6yfP

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bursa Saham Asia Pasifik Dibuka Bervariasi - Investor Daily"

Post a Comment

Powered by Blogger.