Search

Sepekan Transaksi, Kapitalisasi Bursa Naik Rp 52 Triliun - Suara Pembaruan

Jakarta, Beritasatu.com – Sepanjang pekan ini periode 2-6 Maret 2020 Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami peningkatan sebesar 46 poin (0,84 persen) menjadi 5.498,540 dari 5.452,704 pada pekan sebelumnya.

"Nilai kapitalisasi pasar mencapai Rp 6.356,910 triliun atau naik Rp 52 triliun dari Rp 6.304,025 trilun pada perdagangan pekan lalu," demikian data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dipublikasikan, Sabtu (7/3/2020).

Baca juga: IHSG Terbakar, Mayoritas Saham-saham Top 10 Market Cap Menguap

Sementara frekuensi perdagangan naik 12,26 persen atau sebesar 482.673 kali dari 429.943 kali transaksi pada pekan sebelumnya. Sedangkan volume transaksi turun 14,03 persen menjadi 5.897 miliar unit saham dari 6.860 miliar unit saham pada penutupan pekan lalu.

Nilai transaksi harian juga berkurang sebesar 0,93 persen yaitu sebesar Rp 7,002 triliun dari Rp 7,068 triliun pada pekan sebelumnya.

Investor asing pada Jumat (7/3/2020) mencatatkan nilai jual bersih (net sell) sebesar Rp 1,310 triliun, sedangkan sepanjang tahun 2020, jual bersih asing (net buy) sebesar Rp 6,483 triliun.

Sumber: BeritaSatu.com

Let's block ads! (Why?)



"bursa" - Google Berita
March 07, 2020 at 08:29AM
https://ift.tt/2VTAlxM

Sepekan Transaksi, Kapitalisasi Bursa Naik Rp 52 Triliun - Suara Pembaruan
"bursa" - Google Berita
https://ift.tt/2Nd6yfP

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sepekan Transaksi, Kapitalisasi Bursa Naik Rp 52 Triliun - Suara Pembaruan"

Post a Comment

Powered by Blogger.