Search

Usai Libur Sehari, Bursa Tokyo Dibuka Naik Tipis - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Bursa Tokyo dibuka naik pada perdagangan Rabu ini (23/10/2019) setelah libur sehari, seiring dengan kurs yen Jepang yang lebih stabil terhadap dolar AS.

Data perdagangan mencatat, indeks acuan Nikkei 225 naik 0,27% atau 59,94 poin menjadi 22.608,84 pada awal perdagangan, sementara indeks Topix naik 0,28% atau 4,52 poin menjadi 1,633,12.

Bursa Jepang sebelumnya ditutup pada Selasa kemarin karena bertepatan dengan hari libur dalam rangka menggelar upacara proklamasi penobatan kaisar baru.


"Ketika pasar Amerika Serikat [bursa Wall Street] naik secara keseluruhan dalam 2 hari terakhir hingga kemarin, bursa saham Jepang terlihat mulai mencatatkan kenaikan yang stabil," kata Toshiyuki Kanayama, ahli strategi pasar senior di Monex, dalam sebuah catatan, dikutip CNBC International.


Namun, perdagangan saham berjalan dengan hati-hati menjelang rilis data pendapatan perusahaan Jepang mulai akhir pekan ini. Selain itu, fokus pasar juga tertuju pada rencana keluarnya Inggris dari Uni Eropa atau Brexit.

Kurs dolar ditransaksikan di 108,30 yen pada perdagangan awal Asia Rabu ini, di pasar New York 108,49 yen.

Beberapa saham yang mencatatkan kinerja baik yakni saham perusahaan pengiriman yakni saham Mitsui O.S.K. Lines diperdagangkan naik 0,98% menjadi 2.969 yen dan saham Nippon Yusen naik 0,72% menjadi 1.947 yen.

Sementara itu, saham SoftBank Group turun 2,6% menjadi 4.186 yen setelah berita raksasa telekomunikasi dan investasi itu akan mengambil kendali WeWork, perusahaan rintisan yang sedang mengalami krisis.


Selain itu, saham operator pakaian kasual Uniqlo, Fast Retailing naik 1,28% menjadi 70.160 yen.

Saham Nissan justru turun 1,09% menjadi 675,1 yen setelah laporan menyebutkan bahwa pengacara untuk mantan CEO perusahaan Carlos Ghosn telah menyerahkan dokumen ke Pengadilan Distrik Tokyo. Ia menyatakan Ghosn tidak bersalah atas semua tuduhan terhadapnya.

Saham saingannya, Toyota, naik 0,13% menjadi 7.410 yen dan saham Honda turun 1,79% menjadi 2.843 yen.

Di bursa AS Wall Street, indeks Dow Jones ditutup turun 0,2% menjadi 26.788,10 pada Selasa kemarin waktu AS (tadi pagi).

(tas)

Let's block ads! (Why?)



"bursa" - Google Berita
October 23, 2019 at 09:06AM
https://ift.tt/32QszFa

Usai Libur Sehari, Bursa Tokyo Dibuka Naik Tipis - CNBC Indonesia
"bursa" - Google Berita
https://ift.tt/2Nd6yfP

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Usai Libur Sehari, Bursa Tokyo Dibuka Naik Tipis - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.