JAKARTA, investor.id – Bursa-bursa utama Eropa pada akhir perdagangan Jumat (17/1) ditutup kompak menguat.
Saham-saham Spanyol ditutup lebih kuat pada perdagangan Jumat (17/1), dengan indeks acuan IBEX-35 di Bursa Efek Madrid terangkat 1,14 % atau 108,80 poin, menjadi 9.681,30 poin setelah dibuka di 9.572,50 poin.
Dari 35 saham-saham perusahaan besar pilihan yang tergabung dalam komponen indeks IBEX-35, tercatat 30 perusahaan mengalami kenaikan harga dan lima saham perusahaan turun.
Indeks Ibex-35 menguat 1,1% selama perdagangan minggu ini.
Perusahaan produsen selulosa dan energi bersih ENCE Energia y Celulosa melambung 7,46%, merupakan pencetak keuntungan terbesar (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips.
Disusul oleh saham kelompok perusahaan penerbangan International Consolidated Airlines Group (IAG) yang melonjak 5,27%, serta saham perusahaan konsultan teknologi Indra Serie A yang bertambah 3,68%.
Di sisi lain, perusahaan operator bandara Spanyol AENA, mengalami kerugian terbesar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya melemah 0,89%.
Diikuti oleh saham raksasa perusahaan petrokimia Repsol yang berkurang 0,74%, serta saham perusahaan penyedia layanan kesehatan Grifols Serie A turun 0,28%.
Dari London dilaporkan, saham-saham Inggris berakhir lebih tinggi pada perdagangan Jumat (17/1/2020), dengan indeks acuan FTSE-100 di Bursa Efek London terangkat 0,85% atau 64,75 poin, menjadi 7.674,56 poin.
NMC Health, perusahaan penyedia layanan perawatan kesehatan swasta, melonjak 8,05%, menjadi pencetak keuntungan tertinggi (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips.
Diikuti oleh saham Evraz, perusahaan baja, pertambangan dan vanadium terintegrasi secara vertikal, serta saham perusahaan rental peralatan industri Inggris Ashtead Group, yang masing-masing naik tajam sebesar 6,38 % dan 5,15%.
Sementara itu, Whitbread, perusahaan hotel dan restoran multinasional Inggris, mencatat kerugian terburuk (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya kehilangan 2,31%.
Disusul oleh saham Flutter Entertainment, penyedia taruhan olahraga, permainan dan hiburan global, yang berkurang 1,24%, serta saham Smurfit Kappa Group, sebuah perusahaan pengemasan terkemuka, juga turun 1,24%.
Adapun dari Frankfurt dilaporkan, saham-saham Jerman ditutup lebih tinggi pada perdagangan Jumat (17/1/2020), dengan indeks acuan DAX-30 di Bursa Efek Frankfurt naik 0,72% atau 96,70 poin, menjadi 13.526,13 poin.
Kelompok perusahaan utilitas listrik Jerman RWE (Rheinisch-Westfälisches Elektrizitätswerk AG) mencetak keuntungan paling banyak (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips, dengan harga sahamnya meningkat 3,06%.
Disusul oleh saham perusahaan pengembang perangkat lunak multinasional SAP serta kelompok perusahaan utilitas listrik Jerman berbasis di Essen, yang masing-masing bertambah sebesar 2,87% dan 1,92%.
Di sisi lain, Deutsche Post, perusahaan pengiriman paket dan manajemen rantai pasokan multinasional Jerman, mengalami kerugian terbesar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya jatuh 1,00%.
Diikuti oleh saham perusahaan penyedia teknologi internet dan jasa keuangan global Wirecard serta perusahaan pemasok komponen otomotif Continental, yang masing-masing turun sebesar 0,74% dan 0,73%.
SAP adalah saham yang paling banyak diperdagangkan sepanjang hari dengan nilai transaksi mencapai 383,5 juta euro (US$ 426,0 juta).
Sedangkan dari Paris, saham-saham Prancis berakhir lebih tinggi pada perdagangan Jumat (17/1/2020), dengan indeks acuan CAC-40 di Bursa Efek Paris menguat 1,02% atau 61,69 poin, menjadi 6.100,72 poin.
Dari 40 saham perusahaan-perusahaan besar pilihan yang tergabung dalam komponen indeks CAC-40, tercatat 30 saham perusahaan berhasil membukukan kenaikan harga.
Perusahaan dirgantara multinasional Eropa Airbus terangkat 2,53%, menjadi peraih keuntungan tertinggi (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips.
Diikuti oleh saham perusahaan perawatan pribadi Prancis L'Oreal yang bertambah 2,04%, serta perusahaan konsesi dan konstruksi Prancis Vinci meningkat 1,94%.
Sementara itu, perusahaan periklanan dan humas multinasional Prancis Publicis Groupe mengalami kerugian tebesar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya merosot 2,70%.
Disusul oleh saham perusahaan penyedia layanan industri minyak dan gas internasional TechnipFMC yang kehilangan 1,44%, serta perusahaan produsen mobil multinasional Prancis Renault turun 0,70%.
Sumber : ANTARA
"bursa" - Google Berita
January 18, 2020 at 07:53AM
https://ift.tt/38jowUu
Bursa Utama Jumat Berakhir Kompak Menguat - Investor Daily
"bursa" - Google Berita
https://ift.tt/2Nd6yfP
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bursa Utama Jumat Berakhir Kompak Menguat - Investor Daily"
Post a Comment