Search

Bukan Beli Handphone, Oppo Ajak Milenial Investasi Saham - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Bursa Efek Indonesia (BEI) menilai penyelenggaraan kompetisi jual beli saham Oppo Stocks in Your Hand bisa menjadi terobosan untuk meningkatkan partisipasi investor, khususnya bagi generasi milenial.

Kompetisi yang digelar atas kerja sama CNBC Indonesia dan OPPO itu akan berlangsung hingga lima hari ke depan di Bursa Efek Indonesia.


Direktur Utama Bursa Efek Indonesia Inarno Djajadi, saat menyampaikan sambutannya, menyampaikan kompetisi jual beli saham juga bisa menjadi inisiasi untuk meningkatkan inklusi keuangan di tanah air.

"Tadi saya melihat begitu banyak milenial dari seluruh Indonesia dan mereka sangat tertarik untuk ikut serta dalam kompetisi ini. Mungkin itu awal yang baik untuk inklusi," kata Inarno, di Bursa Efek Indonesia Jakarta, Senin (18/2/2019), sekaligus membuka perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut juga hadir Direktur Utama BEI Inarno Djajadi, Komisaris Utama Transmedia Ishadi SK, dan Direktur Konten Detik Networks Alfito Deannova.

Selain itu, kata Inarno, dalam jangka menengah panjang, kompetisi itu akan meningkatkan investor saham di pasar modal. Sekarang ada 875 ribu investor saham atau naik dari 855 ribu investor saham dari tahun sebelumnya.

Sekadar informasi, sepanjang Januari 2019, investor saham telah bertambah 23 ribu single investor identification (SID). Jumlah tersebut naik dua kali lipat dibandingkan dengan periode yang sama di tahun lalu, yang hanya mengalami peningkatan sebesar 11 ribu SID saja.

Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia (BEI) Hasan Fawzi mengatakan capaian awal tahun tersebut membuat bursa optimis pertumbuhan investor sepanjang tahun ini bisa mencapai 300 ribu SID, lebih tinggi ketimbang tahun lalu yang sebesar 230 ribu SID.

Bursa kian gencar untuk meningkatkan jumlah investor saham, tak hanya ritel namun juga investor institusional. Selain itu, tahun ini, bursa menargetkan penambahan 60 galeri investasi baru yang ditujukan untuk menarik minat investor di kalangan mahasiswa. (hps/hps)

Let's block ads! (Why?)

https://www.cnbcindonesia.com/market/20190218110828-17-56114/bukan-beli-handphone-oppo-ajak-milenial-investasi-saham

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bukan Beli Handphone, Oppo Ajak Milenial Investasi Saham - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.