Search

Bursa Eropa Senin Ditutup Serempak Melemah - Investor Daily

JAKARTA, investor.id – Saham-saham di bursa Eropa pada perdagangan Senin (22/9/2019) ditutup serempak melemah.

Dari London dilaporkan, saham-saham Inggris berakhir lebih rendah pada perdagangan Senin (23/9/2019), dengan indeks acuan FTSE-100 di Bursa Efek London turun 0,26% atau 18,84 poin, menjadi 7.326,08 poin.   NMC Health, perusahaan penyedia layanan kesehatan swasta, mengalami kerugian terbesar  (top loser) dari saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya jatuh 7,15%.

Diikuti oleh saham kelompok perusahaan teknologi terdiversifikasi multinasional Inggris Smiths Group, yang merosot 4,82%, serta perusahaan perangkat lunak dan teknologi informasi multinational Micro Focus Internasional turun 4,36%.

Sementara itu, sebut Xinhua seperti dilansir Antara, TUI, sebuah kelompok perusahaan pariwisata terintegrasi berbasis di Jerman,  melonjak 7,23%, menjadi peraih keuntungan paling besar (top gainer) di antara saham-saham unggulan.

Disusul oleh saham perusahaan pertambangan logam berbasis di Meksiko, Fresnillo, serta perusahaan produsen makanan, minuman, pembersih, dan juga perawatan tubuh Unilever yang masing-masing naik sebesar 3,48% dan 1,51%. 

Adapun dari Frankfurt dilaporkan, saham-saham Jerman ditutup lebih rendah pada perdagangan Senin  (23/9/2019), dengan indeks acuan DAX-30 di Bursa Efek Frankfurt melemah 1,01% atau 125,68 poin menjadi 12.342,33 poin.

Perusahaan perbankan terkemuka Jerman, Deutsche Bank, mencatat kerugian kerugian paling banyak (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya jatuh 3,50%.

Diikuti oleh saham perusahaan produsen otomotif Daimler, serta perusahaan kimia dan farmasi multinasional Bayer, yang masing-masing turun sebesar 2,33% dan 2,05%.

Di sisi lain, sebut Xinhua, kelompok perusahaan energi RWE meraih keuntungan teratas (top gainer) di antara saham-saham unggulan, dengan sahamnya terangkat1,35%.

Disusul oleh saham maskapai penerbangan Jerman Lufthansa dan perusahaan telekomunikasi Deutsche Telekom,  yang masing-masing naik sebesar 0,99% dan 0,30%.

Perusahaan perangkat lunak multinasional SAP adalah saham yang paling banyak diperdagangkan sepanjang hari dengan nilai transaksi mencapai 215,8 juta euro (US$237,0 juta).

Sementara itu dari Paris dilaporkan, bursa saham Prancis berakhir lebih rendah pada perdagangan Senin (23/9/2019), dengan indeks acuan CAC-40 di Bursa Efek Paris turun 1,05% atau 60,02 poin, menjadi 5.630,76 poin, Dari 40 saham perusahaan besar pilihan yang tergabung dalam komponen indeks CAC40, tercatat 34 saham  mengalami penurunan harga.

Dikutip dari Xinhua, perusahaan produsen mobil Prancis Peugeot mengalami kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya jatuh 4,08%.

Disusul oleh saham perusahaan perangkat lunak Eropa Dassault Systemes yang kehilangan 3,14%, serta kelompok  perusahaan produsen barang-barang fashion mewah internasional Prancis Kering  yang turun 3,13%.

Sementara itu, saham perushaan farmasi multinasional Prancis Sanofi menguat 0,44%, menjadi peraih keuntungan terbesar (top gainer) di antara saham-saham unggulan.

Disusul oleh saham perusahaan telekomunikasi multinasional  Prancis Orange SA, yang menguat 0,35%, dan perusahaan optic mata internasional berbasis di Prancis EssiloriLuxoticca naik 0,27%.  

Sumber : Investor Daily

Berita Terkait

Let's block ads! (Why?)



"bursa" - Google Berita
September 24, 2019 at 08:13AM
https://ift.tt/2mJC0Gz

Bursa Eropa Senin Ditutup Serempak Melemah - Investor Daily
"bursa" - Google Berita
https://ift.tt/2Nd6yfP

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bursa Eropa Senin Ditutup Serempak Melemah - Investor Daily"

Post a Comment

Powered by Blogger.