Search

Mantan Bos Bursa Efek Indonesia Ikut Mendaftar Calon Anggota BPK - Sosok Akurat

AKURAT.CO DPR RI Akan Segera membahas mengenai seleksi calon Anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) besok Senin (1/7/2019). Pasalnya pendaftaran calon anggota Badan Pemeriksa keuangan (BPK) RI memang telah dibuka untuk umum sejak hari Senin pekan lalu (17/6/2019) dan sudah akan ditutup pada Senin esok.

Berkas pendaftar yang lolos seleksi administrasi akan diserahkan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI pada 8 Juli 2019. Setelah diserahkan kepada DPD, berkas akan dikembalikan ke DPR Komisi XI untuk setelah itu dilakukan uji kelayakan atau fit and proper test kepada peserta.

baca juga:

Keseluruhan seleksi anggota BPK diperkirakan akan selesai pada bulan September 2019. Pasalnya, lima anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) akan berakhir masa jabatannya awal Oktober 2019 nanti. Mereka adalah Harry Azhar Azis, Eddy Mulyadi Supardi (alm), Rizal Djalil, Moermahadi Soerja Djanegara dan Achsanul Qosasi.

Kendati demikian, untuk seleksi anggota BPK RI, DPR belum membentuk panitianya. Dan pembicaraan untuk proses seleksi ini baru dibahas di Rapat Internal Komisi XI DPR RI pada hari Senin mendatang (1/7/2019). Dengan pembahasan evaluasi administrasi calon Anggota BPK RI.

Ada hal menarik dalam seleksi calon Anggota BPK RI masa periode 2019-2024 ini. Pasalnya, menurut salah satu sumber Akurat.co, dari total 64 pendaftar calon Anggota BPK yang sudah tercatat hingga hari ini (29/6/2019), terdapat nama mantan Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI) Tito Sulistio.

Berdasarkan data yang dihimpun Akurat.co, Tito menduduki posisi Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 2015—2018. Sebelumnya, dia juga pernah menjabat sebagai Wakil Direktur Utama di PT Citra Marga Nusaphala Persada, Tbk pada 2014—2015.

Usai memimpin BEI, Tito kembali ke Citra Marga Nusaphala Persada pada 2018, dan emiten bersandi CMNP tersebut menunjuk dia sebagai Direktur Utama. Akan tetapi setelah diangkat menjadi Dirut, Tito mengundurkan pada Februari 2019.

Tito Sulistio, pun berlabuh ke bagian Grup Lippo, BeritaSatu Media Holdings. []

Let's block ads! (Why?)

http://akurat.co/ekonomi/id-671834-read-mantan-bos-bursa-efek-indonesia-ikut-mendaftar-calon-anggota-bpk

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mantan Bos Bursa Efek Indonesia Ikut Mendaftar Calon Anggota BPK - Sosok Akurat"

Post a Comment

Powered by Blogger.