Search

Rupiah Perkasa, IHSG Naik 1,3 Persen pada Sesi Pertama

Sebelumnya, laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mampu bergerak di zona hijau pada awal pekan ini. Nilai tukar rupiah menguat menjadi sentimen positif untuk IHSG.

Pada pra pembukaan perdagangan saham, Senin 28 Mei 2018, IHSG bergerak terbatas. IHSG naik 3,82 poin atau 0,06 persen ke posisi 5.979,62.

Pada pembukaan perdagangan saham pukul 09.00 WIB, IHSG menanjak 7,03 poin atau 0,12 persen ke posisi 5.982,78. Indeks saham LQ45 menguat 0,57 persen ke posisi 963,50.

Seluruh indeks saham acuan kompak menghijau.Sebanyak 150 saham menguat sehingga mengangkat IHSG ke zona hijau. 66 saham melemah dan 96 saham diam di tempat.

Pada awal sesi, IHSG sempat berada di level tertinggi 6.009,16 dan terendah 5.977. Total frekuensi perdagangan saham sekitar 24.014 kali dengan volume perdagangan 521,5 juta saham.

Nilai transaksi harian saham Rp 370,1 miliar.Investor asing beli saham Rp 23,78 miliar di seluruh pasar. Posisi dolar Amerika Serikat berada di kisaran Rp 14.057.Sebagian besar sektor saham menghijau kecuali sektor saham pertanian turun 0,05 persen dan sektor saham aneka industri tergelincir 1,09 persen.

Sektor saham infrastruktur naik 1,28 persen, dan catatkan penguatan terbesar. Disusul sektor saham keuangan menanjak 1,09 persen dan sektor saham barang konsumsi menguat 0,75 persen.

Saham-saham yang menguat antara lain saham TRUK naik 24,30 persen, dan catatkan penguatan terbesar. Disusul saham CMPP mendaki 18,67 persen ke posisi Rp 356 per saham, dan saham PNBS naik 4,65 persen ke posisi Rp 90 per saham.

Saham yang melemah antara lain saham ELSA turun 3,27 persen ke posisi Rp 414 per saham, saham IIKP tergelincir 2,48 persen ke posisi Rp 197 per saham, dan saham MEDCO susut 2,14 persen ke posisi Rp 1.145 per saham.

Bursa saham Asia pun sebagian besar menguat. Indeks saham Hong Kong Hang Seng naik 0,42 persen, indeks saham Korea Selatan Kospi menguat 0,64 persen, indeks sahamJepang Nikkei mendaki 0,04 persen.Selain itu, indeks saham Singapura naik 0,32 persen, indeks saham Taiwan menguat 0,38 persen. Sedangkan indeks saham Shanghai melemah 0,17 persen.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Kiat Investasi Reksa Dana Saham saat IHSG Bergejolak

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3541313/rupiah-perkasa-ihsg-naik-13-persen-pada-sesi-pertama

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rupiah Perkasa, IHSG Naik 1,3 Persen pada Sesi Pertama"

Post a Comment

Powered by Blogger.